Performa komputer anda menurun seiring semakin banyaknya aplikasi yang anda gunakan? Mungkin RAM yang anda gunakan masih memiliki kapasitas yang relatif kecil meskipun komponen lain memiliki spesifikasi yang lumayan. Upgrade RAM juga membutuhkan dana yang lumayan meskipun masih di angka ratusan ribu. Jika anda masih memiliki space kosong pada harddisk yang cukup besar, aplikasi RAMDisk bisa menjadi solusi bagi permasalahan anda. Keep reading ya...
Apa sih RAMDisk itu?
RAMDisk ini merupakan aplikasi yang berfungsi untuk membuat Virtual RAM
dengan memanfaatkan kapasitas harddisk yang ada dikomputer. Meskipun
hanya virtual, aplikasi ini juga memiliki andil yang cukup signifikan
untuk meningkatkan performa dari komputer kita. Dalam proses operasi
komputer, data-data dan program akan diload dari media penyimpanan
kedalam memory sebelum dieksekusi oleh processor. semakin besar
kapasitas memory maka akan semakin besar ruang penyimpanan yang tersedia
dan semakin banyak data maupun program yang bisa ditampung sehingga
proses eksekusi tidak memerlukan waktu yang lama karena tidak perlu
mengambil data lagi dari media penyimpanan semisal harddisk atau yang
lainnya.
Beberapa kategori aplikasi maupun proses yang bisa kita tingkatkan performanya menggunakan RAMDisk antara lain :
- Games
- Browser cache for faster web surfing
- Audio and Video editing
- CAD programs
- Software compilers
- Databases
- Speeding up CD duplication
- SETI processing
- TEMP files
- Swap space
- Web server cache
- Security - all information can be wiped upon power loss or shutdown
- Custom applications with high I/O, high bandwidth, or high security requirements
RAMDisk freeware untuk penggunaan personal mengijinkan pembuatan virtual RAM hingga kapasitas 1 GB dengan fitur-fitur lain yang tentunya terbatas. Jika anda mengiginkan kapasitas dan fitur yang lebih, anda bisa membeli RAMDisk Extreme yang bisa digunakan create virtual RAM up to 64 GB. Untuk kepentingan commersial atau company, RAMDisk juga menyediakan versi Business.
Untuk bisa menjalankan aplikasi RAMDisk, spesifikasi komputer yang dibutuhkan yakni Any Intel or AMD-based x86 system with at least 2 GB RAM dengan sistem operasi Windows 10, Windows 8, Windows 7, Vista, Windows Server. Sayangnya RAMDisk belum mendukung sistem operasi lain seperti Linux maupun Mac.
Semoga artikel ini bermanfaat :-)
Next artikel akan membahas penggunaan RAMDisk, keep visit Ardinets
No comments:
Post a Comment