Install Microsoft .Net Framework 3.5 di Windows 8/10 - Ardi Nets

Latest

learn & share

Random Posts

Wednesday, July 20, 2016

Install Microsoft .Net Framework 3.5 di Windows 8/10

Microsoft .Net Framework bisa dianalogikan sebagai aplikasi dasar dalam sistem operasi windows yang dibutuhkan aplikasi-aplikasi diatasnya. Saat ini banyak aplikasi-aplikasi berbasis windows yang memerlukan .Net Framework untuk bisa berjalan dengan normal. Microsoft .Net Framework memuat library-library yang dibutuhkan oleh aplikasi-aplikasi berbasis windows.Versi terakhir dari Microsoft .Net Framework saat ini adalah Microsoft .Net Framework 4.6.2 yang masih berstatus preview, versi stable yang bisa digunakan adalah Microsoft .Net Framework 4.6.1

Meskipun sudah sampai versi 4.6.1, namun masih banyak aplikasi-aplikasi tertentu yang masih memanfaatkan versi dibawahnya yaitu 2.0. Untuk windows 7 kebawah kita bisa mendownload file installernya, sementara untuk windows 8 ke atas kita harus mengaktifkan feature .Net Framework 3.5 yang sudah disematkan dalam sistem operasi tersebut. Microsoft .Net Framework 3.5 didalamnya juga sudah mencakup versi sebelumnya yaitu versi 2.0 


Untuk mengaktifkan fitur .Net Framework 3.5 di windows 8 maupun windows 10 pastikan anda memiliki CD/DVD installer OS tersebut.
  1. Masukkan CD/DVD windows anda ke CD/DVD driver dan kenali drive letternya
  2. Buka command prompt 
  3. Ketik Dism /online /enable-feature /featurename:NetFx3 /All /Source:E:\sources\sxs /LimitAccess -> Enter (E: adalah CD/DVD drive anda, silakan di sesuaikan)
 
Jika anda menemui error pada saat proses diatas, selain restart komputer, coba jalankan command berikut

Dism.exe /online /Cleanup-Image /StartComponentCleanup
Dism /Online /Cleanup-Image /CheckHealth
Dism /Online /Cleanup-Image /ScanHealth
Dism /Online /Cleanup-Image /RestoreHealth
 
Selamat mencoba.. :-)

No comments:

Post a Comment