GIMP, Open Source Image Editor - Ardi Nets

Latest

learn & share

Random Posts

Thursday, December 11, 2014

GIMP, Open Source Image Editor

Manipulasi image menjadi sebuah kebutuhan di era yang serba digital seperti saat ini. Terlebih lagi dengan semakin berkembangnya perangkat mobile seperti smartphone maupun tablet yang dilengkapi dengan kamera dengan kualitas yang cukup baik, mendorong setiap pengguna memanfaatkan perangkatnya untuk mengabadikan setiap momen tertentu. Image yang didapat dari hasil pemotretan, biasanya dilakukan manipulasi agar terlihat lebih menarik dan cantik. Aplikasi untuk memanipulasi image yang tersedia pada perangkat mobile (smartphone/tablet) umumnya memiliki fitur terbatas sehingga terkadang beberapa orang melakukan manipulasi dengan aplikasi yang memiliki fitur lebih canggih pada pc atau laptop. 

Salah satu aplikasi yang bisa dimanfaatkan untuk memanipulasi image adalah GIMP (The GNU Image Manipulation Program). GIMP merupakan aplikasi open source yang bebas digunakan dan didistribusikan oleh siapapun. Seperti layaknya aplikasi manipulasi photo yang populer, adobe photoshop, GIMP juga memiliki fitur yang hampir sama. Dengan berbagai fitur dan kemampuan yang dimiliki, GIMP dapat digunakan untuk melakukan fungsi yang sederhana hingga expert, seperti photo retouching, rendering multi image, konverter format gambar dan lain sebagainya.


GIMP dirancang sebagai sebuah aplikasi yang bisa dikembangkan, plugin maupun extension dapat ditambahkan untuk melakukan fungsi yang lebih spesifik dan kompleks. Antarmuka pengkodean yang canggih memungkinkan anda melakukan manipulasi gambar secara kompleks dengan mudah melalui kode program. 

GIMP dibangun dan dikembangkan dibawah kode X11 pada platform UNIX. Namun secara umum, kode program yang digunakan memiliki kesamaan dengan kode program yang berjalan pada platform MS Windows maupun Mac OS X.

Features and Capabilities
  • Painting
    • Full suite of painting tools including Brush, Pencil, Airbrush, Clone, etc.
    • Sub-pixel sampling for all paint tools for high quality anti-aliasing
    • Extremely powerful gradient editor and blend tool
    • Supports custom brushes and patterns
  • System
    • Tile based memory management so image size is limited only by available disk space
    • Virtually unlimited number of images open at one time
  • Advanced Manipulation
    • Full alpha channel support
    • Layers and channels
    • Multiple Undo/Redo (limited only by diskspace)
    • Editable text layers
    • Transformation tools including rotate, scale, shear and flip
    • Selection tools including rectangle, rounded rectangle, ellipse, free, fuzzy
    • Foreground extraction tool
    • Advanced path tool doing bezier and polygonal selections.
    • Transformable paths, transformable selections.
    • Quickmask to paint a selection.
  • Extensible
    • A Procedural Database for calling internal GIMP functions from external programs as in Script-fu
    • Advanced scripting capabilities (Scheme, Python, Perl)
    • Plug-ins which allow for the easy addition of new file formats and new effect filters
    • Over 100 plug-ins already available
  • Animation
    • Load and save animations in a convenient frame-as-layer format
    • MNG support
    • Frame Navigator (in GAP, the GIMP Animation Package)
    • Onion Skin (in GAP, the GIMP Animation Package)
    • Bluebox (in GAP, the GIMP Animation Package)
  • File Handling
    • File formats supported include bmp, gif, jpeg, mng, pcx, pdf, png, ps, psd, svg, tiff, tga, xpm, and many others
    • Load, display, convert, save to many file formats
    • SVG path import/export
  • Much, much more!
Versi terakhir dari GIMP yang telah dirilis adalah GIMP 2.8.14 yang bisa anda download disini

No comments:

Post a Comment