Melanjutkan artikel sebelumnya mengenai ReactOS, kali ini kita akan mengulas cara instalasi ReactOS versi 0.4.3 pada virtual mesin VirtualBox. Urutan langkah proses instalasi yang ada pada prinsipnya juga sama untuk proses instalasi pada pc desktop maupun laptop. Pastikan anda sudah membuat virtual mesin baru pada VirtualBox, sudah bisa kan caranya..... Saya mengkonfigurasi virtual mesin yang akan digunakan dengan spek yang tidak terlalu tinggi, RAM 256MB dan Harddisk 20GB.
Tanpa banyak basa-basi lagi mari dilanjutkan...
Pastikan CD/USB bootable ReactOS sudah disiapkan, booting PC atau virtual mesin anda dengan konfigurasi first boot from CD atau USB (sesuai dengan media instalasi yang anda gunakan). Bagi anda yang sudah terbiasa melakukan instalasi Windows XP, proses instalasi ReactOS tidak jauh berbeda.
Pada awal proses instalasi, anda akan dihadapkan pada halaman konfigurasi pemilihan bahasa. Tekan Enter untuk melanjutkan.
Selanjutnya pilih jenis instalasi yang akan dilakukan, fresh install atau repair/update. Enter untuk melanjutkan proses.
Buat partisi harddisk sesuai kebutuhan. Dalam contoh kali ini, dari 20GB kapasitas harddisk akan dibuat menjadi satu partisi utama.
ReactOS hanya mendukung format file system FAT, tentukan metode formatnya apakah quick format atau standard.
Tentukan direktori untuk menyimpan file instalasi ReactOS, secara default file-file sistem akan tersimpan pada direktori \ReactOS. Hapus dan ganti dengan nama direktori lain jika anda menginginkannya.
Proses copy file sistem
Tentukan metode instalasi untuk bootloader, secara default bootloader akan terinstall pada harddisk (MBR & VBR)
Proses instalasi komponen dasar ReactOS telah berhasil dilakukan, selanjutnya restart sistem anda untuk melanjutkan proses berikutnya.
Setelah restart proses instalasi akan dilanjutkan dengan konfigurasi sistem.Welcome to the ReactOS Wizard. Next untuk melanjutkan.
Informasi lisensi sebagai pengetahuan saja. Next
Regional setting, klik Customize jika anda ingin mengubah konfigurasi seperti keyboard layout, bahasa, dan lokasi. Next
Isikan nama dan organisasi (minimal nama). Next
Ubah nama komputer dan isi password untuk administrator (jika diperlukan). Next
Sesuaikan pengaturan tanggal, waktu dan zona waktu. Next
Network setting, pilih typical setting saja untuk memudahkan. Konfigursi network bisa dilakukan ketika sistem proses instalasi sudah selesai. Next
Registering components, tunggu sampai muncul informasi bahwa proses instalasi telah selesai. Klik tombol finish untuk merestart komputer.
Selamat, anda telah sukses melakukan instalasi ReactOS. Berikut adalah tampilan desktop ReactOS yang sangat mirip dengan Windows XP. Selamat mencoba..
No comments:
Post a Comment