Split and Join File Using 7zip - Ardi Nets

Latest

learn & share

Random Posts

Monday, September 29, 2014

Split and Join File Using 7zip


Split dan Join file menggunakan aplikasi kompresi sudah menjadi hal yang lazim bagi para netter terutama yang sering berkaitan dengan aktivitas upload dan download file. Split merupakan teknik untuk memecah sebuah file yang berukuran besar menjadi file-file dengan ukuran yang kecil sehingga mudah untuk diupload ke berbagai layanan data storage. Sementara Join sendiri merupakan kebalikan dari split, merupakan teknik untuk menyatukan file-file hasil split menjadi satu file utuh. Baik split maupun join keduanya tidak menghilangkan informasi yang terkandung dalam file aslinya.


Langkah-langkah yang dilakukan untuk memecah sebuah file besar menjadi beberapa file kecil dengan ukuran tertentu cukup mudah. Dalam ulasan ini, saya menggunakan contoh sebuah file berukuran 23,5 MB yang akan dipecah menjadi beberapa file dengan ukuran 5 MB per filenya.
1. Pilih file yang akan di pecah, klik kanan --> 7-zip --> Add to archive...
2. Tentukan format file dan ukuran per file hasil kompresi --> OK. Ukuran file hasil kompresi bisa dipilih dari daftar yang ada atau diketik sendiri sesuai dengan keinginan.

3. Hasil kompresi telah terbentuk dengan format .7z.001 dst

Untuk menggabungkan file-file hasil split, kita harus memiliki kelengkapan bagian demi bagian agar hasil penggabungan sesuai dengan file aslinya tidak ada informasi yang hilang. Langkah yang dilakukan pun cukup mudah, kita hanya perlu menempatkan file-file dengan ekstension .001 dst kedalam satu folder lalu klik kanan pada file dengan ekstension urutan pertama kemudian pilih menu 7-zip --> Extract here
Proses join akan menghasilkan file utuh yang merupakan file asli dari proses split. 

Cukup mudah bukan?? anda juga bisa menambahkan password sebagai kunci agar file anda lebih aman.
7-Zip
Go Open Source!!

No comments:

Post a Comment